Tugas BAB 3 Entrepreneurship Menjadi Pebisnis Ulung

Pada Gambar 3.1 terlihat bahwa dari tahun 2011 hingga 2013 terjadi penurunan persentase pada industri pengolahan dan terjadi peningkatan p...

  1. Pada Gambar 3.1 terlihat bahwa dari tahun 2011 hingga 2013 terjadi penurunan persentase pada industri pengolahan dan terjadi peningkatan pada persentase industri jasa. Jelaskan mengapa hal itu bisa terjadi dan berikan contoh apa saja yang termasuk pada kedua industri tersebut?
    Jawab:
    Karena pada industri jasa terjadi daya saing yang berat, sehingga pada industri ini mengalami penurunan sedangkan pada industri jasa relatif mudah dan juga bermodal sedikit yang menjadikannya meningkatnya persentase pada industri jasa tersebut.

    Contoh industri pengolahan adalah pabrik yang mengelola sampah plastik menjadi bahan-bahan rumah tangga, sedangkan contoh industri jasa adalah suatu instansi penyedia jasa pembantu rumah tangga.
     
     
  2. Apa yang di maksud dengan faktor 5M? Beri contoh masing-masing disertai aplikasi di lapangan.
    Jawab:

    5M adalah suatu singkatan dari sumber daya atau faktor produksi, adapun 5M itu sendiri diantaranya adalah Man, Money, Machine, Material, Managerial.
    •  Money
      uang untuk modal, uang ini disesuaikan dulu dengan usahanya jangan langsung mendatangkan uang modal yang tinggi tapi ruang lingkup usahanya kecil.
       
    • Man
      manusia atau penggerak usaha, manusia disini harus ahli dalam bidang usaha yang akan dijalani agar sesuai dengan usaha yang akan kita jalani.
       
    • Machine
      mesin jahit, mulai membeli mesin jahit yang sederhana dulu jangan langsung yang mahal  dan canggih, disesuaikan juga dengan faktor money atau modal kita. Apabila usaha kita sudah berkembang maka kita bisa meningkatnkan faktor machine kita agar membantu peningkatan mutu usaha.
       
    • Material
      kain, meja, dll, sama halnya dengan faktor machine, kita juga jangan langsung membeli banyak meja di awal pembangunan usaha kursus, jika usaha kita sudah berkembang dan peminatnya banyak maka kita bisa menambah material tersebut.
       
    • Managerial
      asisten, kepala sekolah, seseorang yang akan memanage semua hal-hal yang ada dalam usaha yang kita kembangkan

  3. Jelaskan bagaimana kemudahan memasuki industri pada berbagai persaingan usaha? Mengapa?
    Jawab:

    • Pada persaingan pasar Monopoli dalam aspek kemudahan memasuki industrinya diatur oleh pemerintah, karena industri hanya memiliki satu produsen saja sehingga harga dikendalikan sepenuhnya oleh pemasok tunggal tersebut. 
    • Pada persaingan pasar Oligopoli dalam aspek kemudahan memasuki industrinya bersifat sukar, karena industri hanya terdapat sedikit penjual karena untuk masuk ke industri tersebut butuh investasi yang besar.
    • Pada persaingan pasar Persaingan Monopolistik dalam aspek kemudahan memasuki industrinya bersifat relatif mudah, karena terjadi pada perusahaan berskala besar atau kecil dimana perusahaan lebih mudah untuk masuk atau keluar dari pasar tersebut.
    • Pada persaingan pasar Persaingan Sempurna dalam aspek kemudahan memasuki industrinya bersifat mudah, karena jumlah perusahaan dalam suatu industri banyak dan berskala kecil sehingga tidak terdapat perusahaan yang dapat mempengaruhi harga pasar.
  4. Apa saja yang saudara ketahui tentang lingkungan bisnis? Berikan contoh masing-masing dan jelaskan!
    Jawab:
    Lingkungan bisnis adalah segala sesuatu yang mempengaruhi aktivitas bisnis dalam suatu lembaga organisasi atau perusahaan. Adapun lingkungan bisnis ini diantaranya :
    • Lingkungan ekonomi
      GDP (Gross Domestic Product), karena GDP menunjukan tingkat pertumbuhan ekonomi suatu negara, bila GDP naik berarti negara tersebut mengalami pertumbuhan ekonomi karena jumlah outputnya naik.
       
    • Lingkungan teknologi
      persaingan Intel dengan AMD (Advanced Micro Devices) di bidang microprosesor. Baik Intel maupun AMD terus berlomba melakukan inovasi teknologi untuk menjadi yang terbaik di bidang mikroprosesor.
       
    • Lingkungan hukum
      penjualan roko, ada beberapa negara yang membebaskan penjualan roko secara bebas tanpa diatur oleh hukum yang ada.
       
    • Lingkungan sosial budaya
      penggunaan media sosial BBM di indonesia, di Indonesia BBM lebih diterima masyarakat luas dibandingkan dengan WhatsUp karena orang-orang di Indonesia yamg relatif lebih merasa nyaman dengan BBM.
    • Lingkungan politik
      kenaikan harga BBM (Bahan Bakar Minyak), penaikan harga BBM ini disesuaikan dengan politik yang dilakukan oleh orang-orang besar.
  5. Pada Gambar 3.4 jelaskan besarnya produk domestic bruto Indonesia dibandingkan dengan negara industri maju lainnya. Jelaskan juga bagaimana kapasitas ekonomi Indonesia di tahun 2013 di bandingkan dengan pada tahun 2010.
    Jawab:

    Indonesia cukup mengalami peningkatan yang baik, yang tadinya mendapat 419 miliar dolar AS pada tahun 2010 menjadi 1.479 miliar dolar AS pada tahun 2013, tapi tetap saja indonesia masih kalah dengan negara-negara besar lainnya seperti Amerika Serikat, China dll.



    Di tahun 2013 peringkat perekonomian dunia Indonesia menempati peringkat 7 yang tadinya berada diposisi 16 pada tahun 2010, penduduk kelas konsumen juga bertambah dari yang tadinya 45 juta pada tahun 2010 menjadi 135 juta pada tahun 2013, Penduduk yang tinggal diperkotaan juga bertambah cukup signifikan yang tadinya hanya 53% di tahun 2010 menjadi 71% pada tahun 2013, juga sumbangan terhadap PDB yang tadinya 74% di tahun 2010 menjadi 86% di tahun 2013
  6. Apa yang dimaksud dengan inflasi ? Hingga Oktober 2013 berapa persen inflasi yang terjadi di Indonesia dan sektor apa saja penyebab inflasi terbesar serta sektor apa yang inflasinya terkecil ? Komponen apa juga penyumbang inflasi dari urutan terbesar ke terkecil ? Ditahun berapa inflasi Indonesia terbesar dan tahun berapa yang inflasinya terkecil ? Inflasi akan menyebabkan biaya hidup menjadi meningkat. Sebutkan 5 kota-kota dengan biaya hidup tertinggi akibat inflasi tersebut !
    Jawab:
    • Inflasi adalah peristiwa dimana terjadinya kenaikan harga yang meluas diseluruh sistem ekonomi suatu negara. 
    • 8, 38%, Inflasi terbesarnya adalah sektor makanan jadi, minuman, rokok, dan tembakau yakni sebesar 35,71% inflasi yang terkecil yakni pada sektor kesehatan yakni sebesar 3,57% 
    • 1. Makanan jadi, minuman, rokok, dan tembakau, 2. Transportasi, komunikasi dan jasa keuangan, 3. Perumahan, air, listrik, gas, dan bahan bakar, 4. Pendidikan, rekreasi, dan olahraga, 5. Kesehatan 
    • Inflasi terbesar terjadi pada tahun 2008 dan inflasi terkecil terjadi pada tahun 2009 
    • Purwokerto, Banjarmasin, Gorontalo, Semarang, Bekasi.
  7. Sebutkan indikator-indikator ekonomi makro dan jelaskan tiap bagian tersebut untuk kondisi RAPBN tahun 2011 dan 2012!Jawab:

    Indikator-indikator ekonomi makro adalah sebagai berikut :
    • Pertumbuhan ekonomi 
    • Inflasi 
    • Kurs 
    • Sbl 3 bulan 
    • Harga minyak mentah 
    • Produksi minyak

      Pertumbuhan ekonomi pada tahun 2011 sebesar 6,4% dan pada tahun 2012 sebesar 6,5-6,9%, Untuk Inflasi pada tahun 2011 sebesar 5,3% sedangkan pada tahun 2012 menjadi 3,5-5,5%, Untuk kurs pada tahun 2011 sebesar Rp9.250 per dolar AS sedangkan pada tahun 2012 sebesar Rp9.000-Rp9.300 per dolar AS, lalu untuk Sbl 3 bulan pada tahun 2011 sebesar 6,5%, untuk Harga minyak mentah pada tahun 2011 sebesar 80,0 dolar AS per barel sedangkan pada tahun 2012 sebesar 75-95 dolar AS per barel, terakhir produksi minyak pada tahun 2011 sebesar 970 ribu barel per hari sedangkan pada tahun 2012 sebesar 950-970 ribu barel per harinya.
       
  8. Apa yang di maksud dengan kebijakan moniter? Bagaimana dampak terhadap perekonomian apabilakebijakan moneter di perketat?
    Jawab:

    Kebijakan Moneter adalah kebijakan ekonomi pemerintah dalam pengendalian uang negara melalui Bank Sentral, seperti menaikan atau menurunkan suku bunga.

    Apabila kebijakan moneter diperketat maka akan terjadi penurunan inflasi, suku bank bunga naik, kredit turun, ekspor turun, impor naik, pertumbuhan ekonomi turun, investasi berkurang, harga sahan dan obligasi turun, nilai tukar rupiah terapresiasi, konsumsi masyarakat turun
  9. Apa saja indikator kemudahan dalam berbisnis? Bagaimana kondisi setiap indikator tersebut di tahun 2014 di bandingkan dengan tahun 2013? Pada survey terhadap 189 negara di asia timur dan pasifik yang di lakukan tahun 2014, kemudian berbisnis di Indonesia masuk peringkat berapa? Negara manakah yang paling mudah dalam regulasi bisnisnya? Sebutkan 5 kota di Indonesia yang paling mudah memberikan izin mendirikan usaha dan sebtukan juga 5 yang paling mudah dalam memproleh IMB!Jawab: 
    • Perlindungan investor, Perdagangan lintas perbatasan, Pelayanan kredit, Perizinan kontruksi, Pendaftaran properti, Pelayanan listrik, Pembayaran pajak, Mengatasi gagal bayar, pemenuhan kontrak, Memulai bisnis. 
    • Setiap indikatornya ada yang mengalami penurunan juga ada yang merangkak naik, diantaranya :
      • Perlindungan investor turun 3 point posisinya menjadi 52 
      • Perdagangan lintas perbatasan turun 17 point posisinya menjadi 54 
      • Pelayanan kredit naik 43 point posisinya menjadi 86 
      • Perizinan kontruksi turun 13 point posisinya menjadi 88 
      • Pendaftaran properti turun 3 point posisinya menjadi 101 
      • Pelayanan listrik naik 26 point posisinya menjadi 121 
      • Pembayaran pajak turun 6 point posisinya menjadi 137 
      • Mengatasi gagal bayar naik 4 point posisinya menjadi 144 
      • Pemenhuan kontrak turun 3 pint posisinya menjadi 147 
      • Memulai bisnis turun 9 point posisinya menjadi 175
    •  Singapura
    •  Berikut 5 kota yang mudah dalam memberi ijin mendirikan usaha yakni : 1. Yogyakarta, 2. Palangkaraya, 3. Surakarta, 4. Semarang, 5. Banda Aceh
    • Adapun 5 kota yang mudah dalam mendapatkan IMB yakni : 1. Balikpapan, 2. Jambi, 3. Palembang, 4. Banda Aceh, 5. Yogyakarta

  10. Apa saja kebijakan pemerintah kita yang mengarah ke liberalism? Jelaskan!
    Jawab:
    • Energi
      Sejumlah pasal dalam UU Migas No. 22 Tahun 2001 yang dinilai bertentangan dengan pasal 33 UUD 1945
       
    • Pangan
      Privatisasi bulog berdasarkan peraturan pemerintah nomor 7 tahun 2003
       
    • Keuangan
      Pemerintah peraturan no 29 tahun 1999 yang mengijinkan kepemilikan asing di bank domestik hingga 99 persen
       
    • Investasi
      Kepres No.96 Tahun 2000 tentang Bidang Usaha yang tertutup dalam bidang usaha yang terbuka dengan persyaratan tertentu bagi penanaman modal.
       
    • Perdagangan
      Keterlibatan dalam sejumlah perjanjian kerja sama yang mengarah penghapusan hambatan tarif, seperti ASEAN FTA (AFTA), kerja sama AFTA-Jepang, AFTA-India, AFTA-China, AFTA-Korea, dan AFTA-Selandia baru.
  11. Indonesia menurut pemeringkat international termasuk negara layak investasi. Hingga tahun 2013 berapa nilai investasi asing di Indonesia? Sektor apa saja di Indonesia yang di diminati investor asing? Berapa realisasi jumlah proyek asing di Indonesia pada tahun 2013? Jelaskan bersarnya penguasaan asing di sektor di tanah air! Jelaskan pula produk produk agroindustri yang di kuasai asing serta nilai saham yang mereka miliki!
    Jawab: 
    • Nilai investasi asing Indonesia mencapai Rp 398,6 triliun pada tahun 2013. 
    • Sektor yang diminati investor asing diantaranya adalah sektor komunikasi, transportasi, mineral, otomotif, perdagangan dan retail, customer goods, serta pariwisata. 
    • Yakni sebesar 7.022 yakni diperoleh dari triwulan I sebesar 2.013, triwulan II sebesar 2.834, triwulan III sebesar 2.175. 
    • Pada sektor perbankan sebesar 50,6% dikuasai pihak asing, pada sektor pertambangan sebesar 70% migas dikuasai asing, 75% batubara, bauksit, nikel, dan timah dikuasai asing, 85% tembaga dan emas dikuasai oleh asing, pada sektor telekomunikasi hanya telkomsel yang sedikit dikuasai oleh asing yakni sebesar 35% dibanding dengan yang lainnya seperti XL Axiata sebesar 66,5%, 65% Indosat, 60% Hutchison Tri yang dikuasai oleh pihak asing, juga pada sektor perkebunan kelapa sawit yang 40%nya dikuasai oleh pihak asing. 
    • ABC (kecap/saus/sirup) dikuasai oleh investor HJ Heinz (AS) dengan saham sebesar 65%, Sari wangi (teh) dikuasai oleh investor Unilever (Inggris) dengan saham sebesar 100%, Bango (kecap) dikuasai oleh Unilever (Inggris) dengan saham sebesar 100%, Taro (makanan ringan) dikuasai oleh Unilever (Inggris) dengan saham sebesar 100%, Aqua (AMDK) dikuasai oleh Danone (Perancis) dengan saham sebesar 74%, Helios, nyam-nyam (biskuit) dikuasai oleh Campbel (AS) dengan saham sebesar 100%, Ades (AMDK)  dikuasai oleh Coca cola (AS) dengan saham sebesar 100%, SGM (susu / makanan bayi) dikuasai oleh Numico (Belgia) dengan saham sebesar 82%, Dji Sam Soe, A Mild (rokok kretek) dikuasai oleh Philip Morris (AS) dengan saham sebesar 100%.

  12. Teransparasi internasional menempatkan Indonesia pada peringkatkat 114 dari 178 negara terkait korupsi. Apa yang saudara ketahuitentang indeks persepsi korupsi Indonesia? Jelaskan! Jabatan publik apa yang menempati 3 besar pelaku korupsi di Indonesia? Institusi mana saja yang termasuk 5 besar yang perlu di perbaiki mengingat tinggi kasus korupsinya? Apakah kinerja KPK memuaskan saudara?
    Jawab:

    • Indeks presepsi korupsi Indonesia adalah suatu indeks (nilai atau tolak ukur) seputar korupsi yang terjadi di Indonesia. 
    • 1. Eselon I, II, dan III, 2. Swasta, 3. Anggota DPR dan DPRD 
    • 1. Polisi, 2. Bea dan Cukai, 3. Kantor Imigrasi, 4. DLLAJR, 5. Pemda Kota 
    • Menurut pendapat saya pribadi kinerja KPK sudah cukup memuaskan hanya saja masih banyak kasus-kasus yang dibiarkan begitu saja belarut-larut baik oleh KPK itu sendiri maupun oleh kesidangan, bahkan ada beberapa kasus yang sampai sekarang masih belum jelas kepastiannya.


  13. Sebagai kandidat intrepreneur, apa kiat saudara dalam mengoptimalkan potensi sumber daya alam kita bagi kemajuan dan kesejahteraan rakyak Indonesia?Jawab:

    Saya akan mengoptimalkan sumber daya yang ada dengan salah satunya membuat suatu perusahaan yang memanfaatkan sumber daya alam yang ada agar sumber daya alam yang ada tidak dimanfaatkan oleh pihak asing maupun orang yang tidak bertanggung jawab.
  14. Mengapa UMK di setiap kota jawa barat tidak sama? Kota mana yang UMK-nya terbesar dan terkecil? Bagaimana UMP rata-rata setiap tahun di Indonesia? Sebutkan 3 negara degan upah minimum tertinggi di dunia dan 3 negara dengan upah minimum terendah di dunia! Bagaiman dengan upah di Indonesia di bandingkan dengan upah di negara negara lain?Jawab: 
    • Karena disetiap kota tingkat kebutuhan hidup, juga tingkat sosial budayanya, juga kepadatan penduduknya berbeda-beda yang menyebabkan UMK disetiap kota di Jawa Barat berbeda-beda 
    • UMK tertinggi dimiliki oleh kota Bekasi sedangkan UMK terkecil diperoleh kabupaten ciamis 
    • Penetapan UMP terus meningkat setiap tahunnya, akan tetapi buruh tidak pernah puas dengan penetapan UMP tersebut karena dinilai belum memenuhi harapannya. Akibatnya, muncul gejolak di beberapa daerah setiap menjelang akhir tahun yang biasanya terjadi sebelum dan sesudah penetapan. 
    • 3 Negara yang memiliki upah minimun terbesar dimiliki oleh negara 1. Australia, 2. Luksemburg, 3. Monako sedangkan 3 Negara dengan upah minimun terkecil adalah 1. Uganda, 2. Siere Leone, 3. Kuba 
    • Upah minimum Indonesia masih terbilang kalah jauh dibandingkan dengan negara-negara lain, diantaranya seperti di malaysia, singapura dll.
  15. Industry kreatif mana saudara minati? Mengapa? Sektor ekonomi kreatif mana yang nilai ekspornya terbesar dan terkecil di tahun 2013? Bagaimana tren ekspor ekonomi kreatif terhadap toral ekspor Indonesia dari tahun 2010 hingga 2013? Bagaimana pula kontribusi ekonomi kreatif terhadap PDB indonesai dari tahun 2010 hingga 2013? Mana sektor kreatif yang menilai pertumbuhan tertinggi?Jawab: 
    • Saya memilih industri game, karena banyak orang dari berbagai lapisan masyarakat dan tidak dibatasi umur yang menyukai game, dan game juga bisa diterapkan dalam proses pembelajaran anak usia dini (game edukatif). 
    • Sektor ekonomi kreatif indonesia yang nilai ekspornya terbesar adalah sektor Fesyen sedangkan yang terkecilnya yakni sektor Pasar barang seni 
    • Tren ekspor ekonomi kreatif terhadap total ekspor Indonesia cukup bagus. 
    • Kontribusi ekonomi kreatif terhadap PDB Indonesia dari tahun ke tahun terus meningkat. 
    • Sektor yang nilai pertumbuhannya tertinggi adalah pada sektor Permainan Interaktif
  16. Sebutkan 3 produk ekspor nonmigas Indonesia terbesar dan sebutkan pula 3 produk inpor nonmigas Indonesia terbesar. Untuk tahun 2012 dan 2013, ekspor Indonesia apakah yang terkecil dan terbesar? Apa inpor 5 komoditas pangan utama Indonesia yang terbesar di tahun 2013? Jelaskan!
    Jawab:
    • 3 produk ekspor nonmigas terbesar Indonesia adalah Bahan bakar mineral, Lemak dan minyak hewani/nabati, Karet dan barang dan karet sedangkan 3 produk impor nonmigas terbesar indonesia adalah mesin dan peralatan mekanik, mesin dan peralatan listrik, besi dan baja 
    • Pada tahun 2012 ekpor terbesar adalah industri yakni sebesar 68.033,2 sedangkan yang terkecilnya ada di sektor pertanian yakni sebesar 3.068,3. Sedangkan di tahun 2013 ekspor terbesar sama dengan tahun 2012 yakni industri hanya nilainya mencapai sebesar 66.279,0 dan ekspor terkecilnya juga masih di sektor pertanian dengan nilai 3,149,7 
    • Gula, Kedelai, Jagung, Beras, Bawang merah, karena semua aspek tersebut tidak bisa mencukupi kebutuhan masyarakat yang ada di Indonesia.
  17. Bagaimana kulaitas manusia Indonesia di bandingkan dengan negara ASEAN lainnya? Di provinsi apa saja demokrasi dan kesejahteraan penduduknya di atas rata rata? Tiga pulau mana saja yang nilai indeks pembagunan manusia Indonesia tertinggi?Jawab: 
    •  Peringkat IPM Indonesia masih tertinggal dibandingkan dengan beberapa negara ASEAN, yakni berada pada peringkat 121 dibandingkan dengan Filipina (114), Thailand (103), Malaysia (64), Brunei (30), dan singapura (19).
    • Jawa tengah, Kalimantan Utara, kalimantan tengah dll
      Sumatra, Jawa dan Bali, Kalimantan
  18. Jelaskan apa saja saudara ketahui tentang indeks kebahagiaan? Meliputi faktor apa saja survei biro pusat statistik terkait indeks kebahagiaan tersebut? Apakah saudara setuju dengan kreteria kebahagiaan yang di tetapkan oleh PB tersebut? Jelaskan!
    Jawab:

    ·         Indeks kebahagiaan adalah suatu indeks atau tolak ukur nilai kebahagiaan atau kepuasan seseorang dari berbagai aspek kehidupan jasmani ataupun rohani, duniawi maupun akhirat.

    ·         Pekerjaan, Pendapatan rumah tangga, Kondisi rumah dan aset, Pendidikan, Kesehatan, Keharmonisan keluarga, Hubungan sosial, Ketersediaan waktu luang, Kondisi lingkungan, Kondisi keamanan.

    ·         Tidak juga, karena tidak semua orang tingkat bahagianya diukur dari aspek-aspek tersebut, ada juga orang yang hanya bahagia dilihat dari hubungan antara dirinya sendiri dengan Tuhan (tidak mengharapkan duniawi).
  19. Sektor mana saja yang mendukung peningkatan daya saing Indonesia di tahun 2013 hinnga menempati peringkat 38 dari 148 negara? Apa keunggulan komparatif Indonesia yang dapat meningkatkan keungulan kompetitif kita?
    Jawab:

    ·                     Sektor yang mendukung peningkatan daya saing Indonesia yang menyebabkan naiknya peringkat menjadi 38 yakni : Insitusi, Infrastruktur, Pendidikan tinggi dan pelatihan, efisiensi pasar tenaga kerja, pengembangan pasar keuangan, kesiapan teknologi, ukuran pasar, Kecanggihan bisnis, dan inovasi.

    ·                     Keunggulan koperatif di bidang minyak dan gas, batu bara dan hutan.


  20. International comparison program menempatkan Indonesia sebagai peringkat 10 ekonomi terbesar di dunia tahun 2014. Apa saja yang menjadi dasar penetapan peringkat tersebut? Negara mana yang menempati 1, 2, dan 3? Sikap apa yang perlu kita bangun terkait dengan peringkat tersebut?
    Jawab:

    ·         Dasar dari penetapan peringkat Indonesia yakni dilihat dari pendapatan per kapita, yakni PDB dibagi jumlah penduduk

    ·         Peringkat 1 ditempati oleh negara Tiongkok, lalu  disusul oleh negara Amerika Serikat pada posisi 2, dan pada posisi tiga ditempati oleh negara India.

    ·         Indonesia perlu menyikapi dengan membangun modal manusia (Human Capital) menciptakan iklim kondusif untuk tumbuh ekonomi yang kuat, sehat dan berdaya saing tinggi dengan mengatasi distorsi dan penyakit kronis ekonomi seperti pengangguran, kemiskinan, korupsi, dan disparitas tinggi
  21. Pada sektor manakah belanja pemerintah pusat terbesar? Apa saja yang saudara ketahui tentang cadangan devisa Indonesia pada tahun 2012 dan 2013? Jelaskan! Apa yang sangat membebani anggaran belanja pemerintah pusat? Bagaiman cara mengatasi hal tersebut menurut saudara? Jelaskan!
    Jawab:

    ·         Pada sektor subsidi (BBM, Listrik, dll)

    ·         Cadangan devisa Indonesia pada tahun 2012 dan 2013 relatif meningkat.

    ·         Yang memberatkan anggaran belanja pemerintah pusat adalah subsidi (BBM, Listrik, dan lainnya) yang menyedot dana terbesar mencapai Rp336,2 triliun atau 27,3% dari belanja pemerintah pusat.

    Menurut saya lebih baik hapuskan atau hilangkan yang namanya subsidi (BBM, listrik, dll) karena tujuan dari subsidi itu sendiri banyak yang tidak tepat sasaran, malah jatuhnya kepada masyarakat yang berkecukupan, malah tidak sedikit pegawai pemerintahan seperti anggota DPR juga yang menerima suntikan subsidi. Jika itu masih dilakukan hanya akan menambah rugi negara saja bukannya menyejahterakan rakyat. Kalaupun akan diadakan subsidi harus jelas penerimanya, harus dipastikan benar tepat sasarannya (dilakukan pengawasan yang ekstra).


COMMENTS

BLOGGER: 18
Loading...
Name

3 Prajurit dan 3 kanibal,1,3D,1,Activity Diagram,1,Actuator,1,Agen,1,Analisis System,1,Android,3,Antivirus,1,Aplikasi IT,1,Artificial Intelligence,2,Augmented Reality,3,Basis Data,1,Brainware,1,Class Diagram,1,CMD,1,Contoh Artificial Intelligence Literatur,1,Contoh Program,1,Cpp,1,Database,1,Definisi Agen,1,Definisi Artificial Intelligence,1,Definisi Intelligence,1,Definisi Rationalitas,1,Deterministic/ Stochastik,1,Discrete/ Continuous,1,Entrepreneurship,12,Environment,1,Episodic/ Sequential,1,Faktorial,1,Flash Disk,1,Goal Test,1,Hardware,1,HTML,1,Implementasi,1,Initial State,1,Install,1,Jadwal Kegiatan,1,Jaringan,1,Kecerdasan Buatan,5,Kewirausahaan,11,Klasifikasi Komputer,1,Komputer analog,1,Komputer Digital,1,Komputer Hybrid,1,Konfigurasi,1,Korek Api,1,Kuliah Online Unikom,1,Large Scale Computer,1,Logika,2,LTE,1,Markerless,2,Medium Scale Computer,1,Menjadi Pebisnis Ulung,11,Microtic,1,Mobile,2,Model Pembangunan Perangkat Lunak,1,Museum Geologi,1,MySQL,1,Observable,1,Observasi,1,Operators,1,Pengenalan Artificial Intelligence,1,Perancangan Perangkat Lunak,1,PKM,5,PKM-KC,4,PKM-KC Gambaran Teknologi,1,Proposal,3,Rancangan Biaya,1,Repository Unikom,1,Sistem Basis Data,1,Sistem Komputer,1,Sistem Multimedia,6,Sistem Pakar,1,Small Scale Computer,1,Smart TV,1,Software,1,Squence Diagram,1,State,1,Static/ Dynamic,1,Studi Lapangan,1,Studi Literatur,1,Teknik Pengumpulan Data,1,Teknologi Masa Kini,1,Tips and Trik,2,Tsaqafah,1,Tutorial,1,UNIKOM,14,Unti3D,1,Use Case,1,Virus Shortcut,1,Vuforia SDK,1,Vuforia Structure,1,Waterfall,1,Wawancara,1,WIFI,1,WIMAX,1,
ltr
item
Ahmad Faisal Blog's: Tugas BAB 3 Entrepreneurship Menjadi Pebisnis Ulung
Tugas BAB 3 Entrepreneurship Menjadi Pebisnis Ulung
Ahmad Faisal Blog's
http://noteinformatic.blogspot.com/2015/10/1.html
http://noteinformatic.blogspot.com/
http://noteinformatic.blogspot.com/
http://noteinformatic.blogspot.com/2015/10/1.html
true
8569071378450365080
UTF-8
Loaded All Posts Not found any posts VIEW ALL Readmore Reply Cancel reply Delete By Home PAGES POSTS View All RECOMMENDED FOR YOU LABEL ARCHIVE SEARCH ALL POSTS Not found any post match with your request Back Home Sunday Monday Tuesday Wednesday Thursday Friday Saturday Sun Mon Tue Wed Thu Fri Sat January February March April May June July August September October November December Jan Feb Mar Apr May Jun Jul Aug Sep Oct Nov Dec just now 1 minute ago $$1$$ minutes ago 1 hour ago $$1$$ hours ago Yesterday $$1$$ days ago $$1$$ weeks ago more than 5 weeks ago Followers Follow THIS CONTENT IS PREMIUM Please share to unlock Copy All Code Select All Code All codes were copied to your clipboard Can not copy the codes / texts, please press [CTRL]+[C] (or CMD+C with Mac) to copy